Learn the code to make a updater script here, for all android devices!!!


Make your updater script here!!!

nah kali ini saya akan membagikan suatu cara untuk memodifikasi atau membuat sendiri updater-script, ya updater script ini adalah sebuah script yang nantinya akan dieksekusi oleh android pada saat sedang menginstall zip pada recovery mode, nah pernahkah anda melihat tulisan " installing apps" "please wait", tahukah anda caara membuatnya? nah disini saya akan membagikan cara-caranya

pertama-tama siapkan terlebih dahulu bahan yang mau didownload ni cukup mudah 
2. Winrar

nah selanjutnya buka aplikasi zip yang ingin anda modifikasi lalu masuk kebagian folder
META-INF/com/google/android/, nah nanti disana akan ada 2 file yaitu update binary dan updater script, (lihat gambar dibawah)
jika sudah klik dua kali pada updater script dan buka dengan notepad ++ sampai keluar scriptnya
nah jika sudah waktunya untuk memodifikasi

nah disini saya akan membagikan beberapa perintah yang sudah saya test dan berhasil dalam experiment saya

1. ui_print(" Tulis sesuatu disini ");
nah perintah ui_print adalah untuk menampilkan tulisan di menu recovery mode pada saat anda sedang menginstall update.zip, rubah saja tulisan diatas  sesuai selera anda, maka tulisan tersebut akan tertera pada menu recovery anda

2. run_program("/sbin/busybox", "mount", "/system");
nah perintah ini adalah untuk melakukan proses mount folder pada folder system, nah proses mount ini sangat penting dilakukan apabila kita ingin melakukan install data di folder tersebut, jika kita ingin menginstall pada folder data maka ubah saja direktorinya menjadi data

3.show_progress(0.500000, 0);
nah perintah show progress berguna untuk menampilkan proses loading bar di menu recovery anda, proses loading yang muncul sangat bergantung pada perintah ini, jika anda salah memasukkan perintah ini maka proses update pun batal

4.delete_recursive("/system/app");
nah perintah kali ini digunakan untuk menghapus suatu folder dirketori, nah berhati-hatilah dengan perintah ini jika anda salah dalam menggunakan perintah ini maka folder direktori yang anda tuju akan terhapus, jika anda ingin menghapus bagian folder yang lain tinggal ganti saja direktorinya

5.delete("/system/bin/bootanimation");
nah ini perintah ini hampir sama dengan perintah diatas, cuma bedanya ini hanya untuk menghapus suatu file saja, dia akan menghapus file tujuan, sesuai dengan direktori yang anda tulis

6.package_extract_dir("system", "/system");
nah perintah ini berguna untuk meletakan file/folder hasil ekstrasi kedalam folder tujuan, seperti system dan  lain-lain tergantung dari direktori yang anda tulis

7.set_perm_recursive(0, 0, 0755, 0644, "/system/app");
nah perintah ini digunakan untuk mengatur permission suatu folder, untuk perintah permission sendiri dibagi menjadi tiga pembagian seperti:
4 – read
2 – write
1 – execute
 jadi
rwx adalah 4+2+1 = 7
rw adalah 4+2 = 6
rx adalah 4+1 = 5
 0755, 0644, "/system/app"); 0755 adalah permission untuk rwx-rx-rx untuk folder "/system/app" dan 0644 adalah permission rwr-r-r untuk semua file yang berada didalam folder "/system/app"

8.set_perm(0, 0, 0755, "/system/bin/bootanimation");
nah perintah ini hampir sama dengan perintah diatas, bedanya perintah ini hanya untuk file saja

9.run_program("/sbin/busybox", "unmount", "/system");
nah perintah ini berguna untuk melakukan proses unmount  pada system anda, biasanya proses ini dilakukan pada saat anda selesai menginstall update.zip anda

10.delete_recursive("/data/dalvik-cache");
nah perintah ini digunakan untuk melakukan wipe dalvik cache secara otomatis untuk mengoptimalkan semua aplikasi yang telah terinstall, ini memerlukan waktu yang lumayan lama tergantung dari banyaknya aplikasi dan kecepatan prosesor android anda

11.run_program("sbin/reboot");
nah perintah ini digunakan untuk melakukan proses restart pada saat proses install telah selesai, maka android anda akan merestart secara otomatis

nah bagaimana tertarik untuk mencoba? happy modding ya!!!

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Learn the code to make a updater script here, for all android devices!!!"

Posting Komentar

Terimakasih kepada anda semua yang telah berkomentar dan memberi saran kepada blog ini, saya akan berusaha memperbaiki setiap kerusakan/kekurangan yang terjadi pada blog ini