Pengertian dan cara menggunakan recovery mode (semua android)


Recovery Mode 

Nah kali ini saya akan membagikan suatu cara bagaimana untuk masuk ke menu recovery mode dan pengertian dari recovery mode itu sendiri, sesuai dengan pertanyaan yang diajukan di halaman saran dan masukkan saya " gan,mksudnya masuk ke mode ricovery gmana,dan gmna caranya?"

Nah recovery mode itu sendiri adalah mode dari android yang dapat kita akses ketika android kita sedang mengalami gangguan atau tidak dapat menyelesaikan proses booting seperti normalnya, maka android akan langsung masuk ke menu recovery mod/ safe mode. Nah didalam recovery mode ini kita dapat menemukan beberapa pilihan seperti - reboot system now
- wipe data / factory data reset
- wipe cache
- install update from sdcard

nah beberapa pilihan menu diatas merupakan tampilan yang muncul di recovery mode, dan fungsinya pun berbeda-beda dari setiap menunya
Reboot system now itu berfungsi untuk melakukan proses reboot pada android kita di dalam recovery mode

Wipe data/factory data reset itu berfungsi untuk melakukan proses penghapusan semua data user/pengguna sehingga perangkat android akan kembali dalam bentuk pabrikan atau bentuk dimana pertama kali kita gunakan, semua data kita akan dihapus disini kecuali aplikasi bawaan. Dan perangkat akan melakukan reboot kurang lebih 15 menit lamanya untuk reboot pertama

wipe cache itu berfungsi untuk menghapus file cache yang berada didalam folder /cache di partisi android kita

- install update from sdcard itu berfungsi untuk melakukan update os atau install ulang os pada perangkat android kita, biasanya pada stock rom in digunakan sebagai perantara media update OTA dan dapat juga kita gunakan untuk install ulang os dengan update.zip tergantung dari perangkat masing-masing nah biasanya di stock recovery ini, dia hanya menerima update.zip secara official saja dan tidak terima file custom.

nah ni adalah contoh dari recovery mode


Acer Iconia B1-A71 
(Stock Recovery)


Samsung Galaxy Chat GT-B5330
(Custom Recovery)

nah untuk masuk menu recovery mode ada cara mudah untuk masuk ke menu ini:
1. Download Aplikasi Quick Boot di playstore Quick Boot atau file.apknya langsung disini
2. buka aplikasi ini maka disana akan ada 4 pilihan yaitu:
1. reboot
2. recovery
3. bootloader
4. power off
3. selanjutnya anda tinggal pilih recovery saja dan perangkat android anda akan secara otomatis masuk ke menu recovery mode

nah bagaimana tertarik untuk mencoba? kalau ada yang kurang jelas komentar saja ya



Postingan terkait:

4 Tanggapan untuk "Pengertian dan cara menggunakan recovery mode (semua android)"

  1. maaf aku mw nanya klo saya wipe cache partition samsung galaxy tab 2 10.1 saya, apakah semua photo2 terhapus gak? dan boleh tw gak apa aja yg terhapus biasanya
    thank you

    BalasHapus
  2. tidak bu, ini tidak akan menghapus file foto ataupun file apapun di tab anda. :D
    ini hanya akan menghapus seluruh isi file yang ada di folder /cache di dalam partisi /root :)

    BalasHapus
  3. Kalau kita Install OS itu, apakah semua aplikasi yang kta sudah downlaod terhapus? atau tidak?

    BalasHapus
  4. tidak juga mas, tergantung. kalo os yang kita install itu asli (official) / langsung dari vendor hp nya. biasanya aplikasi yang sudah kita download tetap ada dan aman. namun jika kita menginstall os custom / yang bukan official dari vendor, seperti cyanogenmod,aokp,aosp,pure nexus,slimrom atau sebagainya kemungkinan diperlukan untuk wipe data untuk membuat sistem berjalan secara aman. itu tergantung dari os yang mas install.

    BalasHapus

Terimakasih kepada anda semua yang telah berkomentar dan memberi saran kepada blog ini, saya akan berusaha memperbaiki setiap kerusakan/kekurangan yang terjadi pada blog ini